Social Icons

Sejarah Pramuka Kalimantan Barat dan Perkembangannya


Awal aktifnya Pramuka di kalimantan barat adalah sekitar tahun 1961 , Sedangkan terbentuknya gerakan Pramuka tersebut sekitar tahun 1864 yang pada saat itu J.J Kora di angkat menjadi " Kak Kwarda " pada Musda pada tahun 1965 .

berikut adalah Kwarda Kalbar dari awal terbentuk hingga sekarang
J.J Kora . Dalam masanya , beliau lebih mengutamakan refitalisasi . Refitalisasi berarti proses , atau cara , atau perbuatan menghidupkan kembali . Selang waktunya , beliau di gantikan oleh Kolonel Purn. Subianto sebagai kak Kwarda kedua . Tak jauh berbeda , kemajuan yang di lakukan oleh seorang mantan militer ini pun sama dengan kwarda sebelumnya , beliau masih menjalankan refitalisasi untuk memajukan pramuka di kalbar ini . kak kwarda kita yang ketiga adalah Daud Montain . dalam agendanya  selain refitalisasi , beliau juga menutamakan pelatihan -pelatihan untuk para pelatih agar lebih Professional . Berikutnya adalah kak kwarda kita yang ke-4 yaitu Drs. Hendri Usman . Beliau kembali pada refitalisasi ke-pramukaan kalbar , yaitu membangun pramuka agar lebih maju . beliau menjabat sebagai kwarda dari tahun 2003 - 2008 saja , seterusnya di lanjutkan oleh H Suryadi MS . Sampai saat ini beliau masih menjabat sebagai kak kwarda kalbar dengan misi membangun pramuka kalbar dengan pelatihan sebagai bentuk kemajuannya . Beliau ingin mengubah imej pramuka yang kuno dengan pelatihan-pelatihan yang menggunakan juklak dan juknis yang pada akhirnya akan memberikan suatu hal positif bagi pencitraan pramuka itu sendiri . Beliau meyakinkan, eksistensi Kalbar dalam pengembangan gerakan pramuka sudah tidak diragukan lagi. Terbukti, pramuka Kalbar diberikan kesempatan mengikuti berbagai macam kegiataan kepramukaan hingga tingkat internasional.

Dalam jumlahnya , anggota gerakan pramuka kalimantan barat dari mulai terbentuk sampai dengan sekarang , telah mencapai kurang lebih 400 ribu anggota yang terdiri dari pramuka Siaga , Penggalang , Penegak , dan Pandega . Hal ini telah menunjukan betapa antusiasnya masyarakat kalimantan barat terhadap gerakan pramuka .

No comments:

Post a Comment